logo Kompas.id
OlahragaIndonesia Vs Uzbekistan, Shin ...
Iklan

Indonesia Vs Uzbekistan, Shin Tae-yong Waspadai Transisi ”Serigala Putih”

Uzbekistan memiliki transisi yang sangat cepat dari bertahan ke menyerang dan sebaliknya sehingga harus diantisipasi.

Oleh
EMILIUS CAESAR ALEXEY
· 3 menit baca
Gelandang serang Uzbekistan, Jasurbek Jaloliddinov (kanan), berduel dengan gelandang Arab Saudi, Eid Al-Muwallad, pada laga perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat (26/4/2024), di Stadion Internasional Khalifa, Qatar. Jaloliddinov adalah satu pemain yang harus diwaspadai Indonesia.
AFC

Gelandang serang Uzbekistan, Jasurbek Jaloliddinov (kanan), berduel dengan gelandang Arab Saudi, Eid Al-Muwallad, pada laga perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat (26/4/2024), di Stadion Internasional Khalifa, Qatar. Jaloliddinov adalah satu pemain yang harus diwaspadai Indonesia.

DOHA, SENIN — Pelatih tim U-23 Indonesia Shin Tae-yong mengatakan, skuad ”Garuda Muda” harus mewaspadai transisi cepat dari tim Uzbekistan pada laga semifinal Piala Asia U-23 2024 di Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam. Transisi yang cepat dari bertahan ke menyerang dan sebaliknya menjadi kunci keberhasilan tim berjuluk ”Serigala Putih” itu menyapu bersih empat laga dengan kemenangan.

Pada laga penyisihan, Uzbekistan mengalahkan Malaysia dengan skor 2-0, melumat Kuwait 5-0, dan melibas Vietnam 3-0. Uzbekistan menjadi juara grup dan kemudian menekuk salah satu tim raksasa Asia, Arab Saudi, dengan skor 2-0 pada perempat final.

Editor:
WISNU AJI DEWABRATA
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000